Mahasiswa Program Studi Kebidanan Universitas Awal Bros Meraih Juara 3 Lomba  FORDISMABID RAB Tingkat Nasional
Mahasiswa Program Studi Kebidanan Universitas Awal Bros Meraih Juara 3 Lomba FORDISMABID RAB Tingkat Nasional

LENSA AWAL BROS – Lomba FORDISMABID RAB Universitas Abdurrab telah dilaksanakan pada tanggal 22 agustus - 20 September 2022.  Perlombaan ini dilaksanakan secara daring yang terdiri dari berbagai cabang lomba yaitu video kreatif, cerpen, karya tulis ilmiah, dan fotografi. Kegiatan ini merupakan perlombaan tingkat nasional. FORDISMABID RAB memiliki tema perlombaan yaitu mewujudkan mahasiswa kreatif dan inovatif melalui Forum Diskusi Mahasiswa Bidan Universitas Abdurrab.

Dari berbagai cabang lomba yang ada saya, Siti Nurlela memilih untuk mengikuti lomba cerpen. Lomba menulis opini ini memiliki 3 subtema yaitu Untuk mu Indonesia Ku, Semua Karena Ayah dan Rabbani, Amanah, Beradab versi Generasi Z. Karya lomba dikerjakan sesuai dengan timeline yang telah ditentukan panitia. Pada karya penulisan cerpen ini saya memilih sub tema Semua Karena Ayah dan mengambil judul “Ayah, Mengapa Dirimu Berbeda”. Karya ini menceritakan tentang anak yang memiliki seorang ayah dengan sifat antagonis dan tidak pernah mendukung cita-cita anaknya. Seorang anak yang hanya tinggal berdua dengan ibunya namun dengan semangat pantang menyerah ia mampu meraih kesuksesan walau hanya dengan sebelah sayapnya yang lusuh. Dengan dukungan ibunya dan semangat kerja kerasnya mampu membawanya ke puncak kesuksesan.

Awalnya penulis merasa kurang percaya diri terhadap judul tersebut karena peserta lain dengan subtema yang sama menceritakan sosok ayah yang baik dan penyayang. Namun karena keunikan judul tersebutlah yang membawa penulis meraih juara 3 dalam ajang lomba menulis cerpen tingkat nasional FORDISMABID RAB 2022 yang diselenggarankan oleh Universitas Abdurrab.

 #KegiatanMahasiswa
 #
LombaFORDISMABIDRAB                                                                                                  #LombaMenulisCerpen


Editor SN

Share:
Join to Us
Newsletter

Stay Updated on all that's new add noteworthy

Subscribe Now