KEGIATAN PENGENALAN KEHIDUPAN KAMPUS MAHASISWA/I BARU (PKKMB) HARI KETIGA KAMPUS (PSDKU) UNIVERSITAS AWAL BROS TAHUN 2024
KEGIATAN PENGENALAN KEHIDUPAN KAMPUS MAHASISWA/I BARU (PKKMB) HARI KETIGA KAMPUS (PSDKU) UNIVERSITAS AWAL BROS TAHUN 2024

LENSA AWAL BROS – Rabu, 4 September 2024 Universitas Awal Bros (PSDKU) melaksanakan kegiatan hari ketiga pkkmb. Dimana kegiatan dilaksanakan secara luring dikampus Universitas Awal Bros (PSDKU).

Pada hari ketiga ini acara dimulai dengan registrasi peserta mahasiswa/i baru dilapangan kampus Universitas Awal Bros (PSDKU), kemudian setelah registrasi dilanjutkan dengan senam pagi, setelah senam pagi dilanjutkan dengan bazar, kemudian ketika bazar berakhir peserta mahasiswa/i baru diarahkan ke setiap ruangan kuliah yang diarahkan oleh masing – masing kakak penanggung jawab tim untuk memperkenalkan nama-nama ruangannya.

Setelah peserta mahasiswa/i baru selesai diperkenalkan keruangan-ruangan kuliah, selanjutnya peserta mahasiswa/I baru diarahkan ke ruangan rufaidah, Dimana akan dilanjutkan pemberian materi pertama kepada peserta mahasiswa baru yang berjudul pengenalan ORMAWA oleh BEM dan HIMA Universitas Awal Bros dan pengenalan peran dan fungsi satuan tugas pencegahan dan penanganan kekerasan seksual di Universitas Awal Bros, yang disampaikan oleh Sarina.

Setelah materi pertama selesai, dilanjutkan dengan materi kedua yang berjudul pengembangan karekter mahasiswa literasi keuangan bagi  generasi gen z oleh pak Kukuh Pambudi, S.E., CFE., M.Ak, Dimana beliau menyampaikan “literasi keuangan merupakan filter untuk menyaring informasi ditengah trend hidup mewah di media sosial. Dan tips literasi keuangan gen z adalah dengan akses literasi keuangan digital, frugal living atau hidup hemat, tambah penghasilan dengan skill baru, Batasi kenaikan pengeluaran”.

Setelah materi kedua selesai dilanjutkan dengan ishoma (istrahat makan sholat) terlebih dahulu sebelum melanjutkan materi selanjutnya, setelah ishoma (istrahat makan sholat) selesai, dilanjutkan dengan materi ketiga yang berjudul pentingnya kesadaran keselamatan kesehatan kerja dan lingkungan yang disampaikan oleh ibu Novia Sari, SKM, dimana beliau menyampaikan “pentingnya penerapan K3L adalah mencegah kecelakaan kerja, mencegah penyakit akibat kerja, meningkatkan produktivitas, menjaga moral dan motovasi kerja, menghindari biaya tambahan, memenuhi kewajiban hukum”.

Setelah materi ketiga selesai disampaikan, dilanjutkan dengan ice breaking terlebih dahulu lalu dilanjutkan dengan acara terakhir pkkmb hari ketiga yaitu persiapan outbound dan evaluasi peserta mahasiswa/I baru oleh panitia pkkmb. 


#PKKMBUABPSDKU

#KegiatanMahasiswa

#UniversitasAwalBros

Editor : YBP

Share:
Join to Us
Newsletter

Stay Updated on all that's new add noteworthy

Subscribe Now